Indeks MSCI Asia Pasifik terkoreksi 0,2% ke 144,07 pukul 08.21 WIB. Indeks futures Standard & Poor’s 500 tergerus 0,1%.
Di pasar uang, yen kembali melemah 0,2% ke 102,44 per dollar AS, setelah kemarin menguat 0,9%. Sedangkan won menguat 0,3% ke 1.114,14 per dolalr.
Sebelum BOJ mulai membahas kembali ekonomi Jepang, sebelumnya Menteri Ekonomi negeri Sakura Akira Amari menyatakan harapannya bahwa pasar akan menemukan keseimbangan nilai tukar yen.
Di belahan benua yang lain, kemarin Gubernur Fed Charles Evans mengatakan bahwa ekonomi As banyak membaik. Besok, Gubernur Federal Reserves Ben Bernanke akan memberi penjelasan soal ekonomi AS di hadapan KOngres. Sementara itu, Goldman Sachs Group Inc. bersiap menjual sahamnya yang tersisa di Industrial & Commercial Bank of China Ltd.
"Data ekonomi membaik di pekan-pekan terakhir ini dan kita mulai melihat lebih banyak orang bicara soal Fed yang mengurangi stimulusnya. Kita telah melihat volatilitas yang meningkat dan ini akan mendukung jeda sesaat di pasar," kata Ashley Perrott, Head of pan-Asia Fixed-income UBS AG Global Asset Management.
Di saat yang sama pagi ini, indeks Nikkei 225 tergerus 0,2%. Indeks Australia S&P/ASX 200 terpukul 0,6%.
Written by: Kontak Perkasa Futures
PT.Kontak Perkasa Futures, Updated at: 9:22 AM
Post a Comment