Home » » Terseret Developer, Bursa HK Melemah Pagi Ini

Terseret Developer, Bursa HK Melemah Pagi Ini

Written By Kontak Perkasa Futures on Wednesday, May 29, 2013 | 9:37 AM

Bloomberg, (29/5) - Saham-saham Hong Kong jatuh mengikuti reli tiga hari terakhir setelah sektor properti turun di tengah kekhawatiran penjualan rumah yang melambat. 

Diantara saham properti yang jatuh adalah Wharf Holdings Ltd, developer properti terbesar di Hong Kong berdasarkan nilai pasarnya turun sebesar 1,6 persen setelah BOC Hong Kong (Holdings) Ltd mengatakan bahwa bisnis KPR berpotensi memburuk untuk tahun ini. 

Indeks Hang Seng turun 0,5 persen di 22,805.95 pada pukul 9:52 di Hong Kong. Enam saham turun untuk setiap satu yang menguat pada 50-anggota bluechips di tengah volume perdagangan yang 38 persen lebih rendah dari 30-hari rata-rata intraday-nya. Sementara, Hang Seng China Enterprises Index melemah 0,5 persen di 10,867.40. (brc)
Written by: Kontak Perkasa Futures
PT.Kontak Perkasa Futures, Updated at: 9:37 AM
Share this article :

Post a Comment

 
Copyright © 2011. PT.Kontak perkasa Futures Yogyakarta All Rights Reserved
Disclaimer : Semua Market Reviews atau News di blog ini hanya sebagai pendukung analisa,
keputusan transaksi atau pengambilan harga sepenuhnya ditentukan oleh nasabah sendiri.
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger