Spot emas turun 0.1% ke level $1,201 per ounce pukul 8 pagi ini waktu Singapura.Kemarin Bullion menembus level terendah sebesar $1,197.45 setelah 2 anggota The Fed menaytakan bahwa Bank Sentral AS akan menaikkan suku bunga pada Juni mendatang. Hasil pertemuan The Fed pada tanggal 17-18 Maret kemarin menunjukkan akan menaikkan suku bunga pada Juni mendatang dan beberapa anggota menyatakan masih mengkaji rilis data ekonomi berikutnya yang akan dijadikan pertimbangan dalam menaikkan suku bunga.
Data ekonomi yang dirilis pekan lalu menunjukkan pertumbuhan pekerjaan di AS bulan Maret kemarin berada pada laju terendahnya dalam kurun waktu setahun terakhir sehingga memicu perkiraan bahwa kenaikan suku bunga akan dilakukan diatas bulan Juni, hal tersebut kemudian mendorong emas pada hari Senin kemarin mencapai level 7 pekan tertingginya sebesar $1,220.Emas untuk pengiriman bulan Juni anjlok 0.2% ke level $1,200.80 per ounce. (bgs)
Sumber : Bloomberg
pt. kontak perkasa futures yogyakarta
Written by: Kontak Perkasa Futures
PT.Kontak Perkasa Futures, Updated at: 11:44 AM
Post a Comment