2 Polisi AS Tewas dalam Penembakan di Honolulu

Written By Kontak Perkasa Futures on Monday, January 20, 2020 | 11:36 AM


PT KP Press - Sebuah penembakan terjadi di wilayah Diamond Head, Hawaii, Amerika Serikat (AS). Sedikitnya dua polisi tewas dalam penembakan tersebut.

Senin (20/1/2020), insiden penembakan ini terjadi pada Minggu (19/1) waktu setempat. Laporan media lokal, Hawaii News Now, menyebut pelaku juga sempat membakar sebuah rumah di kawasan Hibiscus Drive, Diamond Head, Honolulu.

Wali Kota Honolulu, Kirk Caldwell dan Gubernur Hawaii, David Ige, mengonfirmasi kematian dua polisi dalam penembakan ini. Identitas kedua polisi yang tewas tidak disebut lebih lanjut.

Motif penembakan ini belum diketahui pasti.

Namun media lokal lainnya, Honolulu Star-Advertiser, seperti dilansir Associated Press, menyebut bahwa polisi mendatangi sebuah rumah di kawasan tersebut setelah mendapat laporan adanya insiden penyerangan. Di lokasi, polisi berhadapan dengan seorang pria yang membawa senjata api.

Menurut Honolulu Star-Advertiser, pria bersenjata itu melepas tembakan yang mengenai dua polisi Honolulu. Sebuah rumah yang diyakini menjadi lokasi pelaku penembakan, terbakar api.

Sejauh ini belum ada penangkapan yang dilakukan.

Kepolisian Honolulu dalam pernyataannya menyebut area sekitar Hibiscus Drive diblokir sementara karena polisi masih melakukan penyelidikan. Tayangan video dari Hawaii News Now menunjukkan sejumlah rumah di kawasan tersebut ikut terbakar api.

Salah satu saksi menuturkan bahwa dirinya mendengar sekitar 20 suara tembakan yang diikuti beberapa suara tembakan lainnya.

Seorang saksi bernama Ian Felix menuturkan kepada Hawaii News Now bahwa dirinya melihat seorang wanita mengalami luka berdarah di dekat rumah yang menjadi lokasi penembakan. Felix mengaku dirinya membantu memberikan pertolongan pertama pada wanita itu, hingga seorang petugas datang dan membalut luka wanita itu.

Felix menyebut dua polisi wanita (polwan) kemudian tiba di lokasi. Setelah itu terdengarlah suara tembakan. Diyakini Felix bahwa salah satu polwan itu terkena tembakan fatal. - PT KP Press

Sumber : detik.com
Written by: Kontak Perkasa Futures
PT.Kontak Perkasa Futures, Updated at: 11:36 AM
Share this article :

Post a Comment

 
Copyright © 2011. PT.Kontak perkasa Futures Yogyakarta All Rights Reserved
Disclaimer : Semua Market Reviews atau News di blog ini hanya sebagai pendukung analisa,
keputusan transaksi atau pengambilan harga sepenuhnya ditentukan oleh nasabah sendiri.
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger